Demi Evaluasi Kinerja Makin Efektif, Panitera PA Situbondo Hadiri Sosialisasi SKP
Pengadilan Tinggi Agama Surabaya (PTA Surabaya) mengadakan Sosialisasi Pembahasan dan Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP). Bertempat di Aula PTA Surabaya, acara yang diadakan pada 14 Desember 2022 tersebut dihadiri oleh Panitera dan Panitera Muda pengadilan agama di lingkungan PTA Surabaya. Adapun sosialisasi tersebut dalam rangka menindaklanjuti Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN).
SKP sendiri merupakan rencana kerja dan target yang harus dicapai oleh pegawai dalam kurun waktu yang dapat diukur. SKP sendiri harus disepakati oleh pegawai serta atasannya langsung. Tujuannya yaitu untuk menjamin objektifitas pembinaan PNS yang dilakukan berdasarkan prestasi kerja.
Acara dimulai tepat pada pukul 08.00 WIB dan dibuka langsung oleh Ketua PTA Surabaya. Kemudian, dilanjutkan dengan sambutan dan pembinaan oleh Panitera PTA Surabaya. Dalam acara tersebut, seluruh peserta diperkenalkan aplikasi E-Kiper (Evaluasi Kinerja Pegawai Peradilan). Setelah diperkenalkan, peserta diberikan kesempatan untuk praktek langsung pengisian aplikasi e-kiper. Diharapkan dengan aplikasi tersebut, seloninaja.com dapat meningkatkan keefektifan dalam penyusunan SKP di tahun yang akan datang.