Hakim PA Situbondo: Jadikan Kinerja Sebagai Evaluasi Diri
Suasana mendung tampak menyelimuti suasana Jumat sore, 25 November 2022 di Pengadilan Agama Situbondo. Namun cuaca tersebut tak mengalahkan semangat aparatur Pengadilan Agama Situbondo untuk tetap melaksanakan tugas dan kewajiban sesuai dengan tupoksi masing-masing, termasuk apel sore. Dalam kesempatan tersebut, Bapak Roichan Mahbub, S.HI., M.H., Hakim Pengadilan Agama Situbondo selaku pembina menyampaikan beberapa sambutan.
Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa selama satu minggu kemarin, seluruh aparatur Pengadilan Agama Situbondo telah melakukan tugas dan fungsi masing-masing. “Kita harus menjadikan kinerja sebelumnya sebagai evaluasi diri. Untuk menjadi lebih baik ke depannya, kita harus mengubah apa yang belum baik atau kurang dalam kinerja sebelumnya.” ujar beliau dalam sambutannya.
Kemudian, beliau juga menyampaikan bahwa seluruh aparatur Pengadilan Agama Situbondo harus selalu menjaga kekompakan. Tidak hanya sekedar menjaga kekompakan semata, tetapi juga menjaga nama baik peradilan, serta Mahkamah Agung RI. Beliau tak lupa mengingatkan agar seluruh pegawai untuk senantiasa menjaga kesehatan di musim penghujan saat ini. Karena dengan badan yang sehat, tentunya kinerja yang dihasilkan juga akan optimal, terutama untuk melayani masyarakat pencari keadilan.