PA SITUBONDO MENGGELAR RAPAT DINAS BULAN NOVEMBER
Pengadilan Agama Situbondo melaksanakan rapat dinas bulan November pada Kamis, 21 November 2024, yang bertempat di Aula Pengadilan Agama Situbondo. Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Situbondo. Rapat diawali dengan pemaparan monitoring dan evaluasi Kepaniteraan yang disampaikan oleh Panitera, Drs. Masyhudi, M.H.E.S. "Evaluasi ini sangat penting untuk mengetahui sejauh mana kinerja kita dalam memberikan layanan kepada masyarakat," ujar Masyhudi di hadapan seluruh peserta rapat.
Setelah pemaparan mengenai Kepaniteraan, rapat dilanjutkan dengan monitoring dan evaluasi Kesekretariatan yang disampaikan oleh Sekretaris Pengadilan Agama Situbondo, Hillyah Sa'diah, S.H., M.H. Selanjutnya, rapat memasuki sesi pembinaan yang dipimpin oleh Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Situbondo. Wakil Ketua Pengadilan Agama Situbondo memberikan arahan terkait pentingnya disiplin dan komitmen dalam menjalankan tugas. "Kita harus menjaga profesionalisme dalam setiap tugas yang diberikan untuk mewujudkan pengadilan yang lebih baik dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati," tegas beliau.
Ketua Pengadilan Agama Situbondo, juga memberikan pembinaan terkait pengelolaan waktu dan sumber daya di lingkungan kerja. "Setiap aparatur diharapkan dapat mengatur waktu dan tugas dengan baik, agar kinerja kita semakin maksimal," ujar beliau. Ia menambahkan bahwa pengelolaan waktu yang baik dapat meningkatkan produktivitas dan kinerja seluruh aparatur di pengadilan. Rapat kemudian dilanjutkan dengan diskusi terbuka yang memungkinkan setiap peserta rapat untuk memberikan masukan dan saran. Beberapa staf memberikan ide-ide yang dapat membantu meningkatkan kualitas pelayanan dan kinerja Pengadilan Agama Situbondo.
Sebagai penutup, Ketua Pengadilan Agama Situbondo menegaskan bahwa seluruh aparatur diharapkan dapat menerapkan hasil rapat dalam pekerjaan sehari-hari. "Setiap pembinaan dan evaluasi yang dilakukan harus dijadikan sebagai bahan untuk perbaikan diri dan peningkatan kinerja kita," tambah beliau. Rapat dinas bulan November ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk memajukan Pengadilan Agama Situbondo dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.